21 February, 2021

0 comments 2/21/2021 05:33:00 PM

Rasanya Kehilangan

Posted by Isma Kazee - Filed under ,
Aku berdiri di samping jenazah Simak sambil menggendong Fira, keponakan yang baru berusia satu bulan. Jasad Simak sudah dimandikan dan dikafani dengan baik. Ia diletakkan di atas dipan keranda setinggi sekitar satu meter dari lantai. Aku menyapu wajah pucatnya sambil mengusap-usap tangannya yang bersedekap. Aku ingin menghabiskan menit-menit terakhir bersama jasad Simak, menyerap sebanyak-banyaknya energi dari tubuhnya dan menyimpannya baik-baik dalam hati juga kenangan.Sabtu sore itu sebenarnya...
Continue reading...

01 August, 2019

0 comments 8/01/2019 07:44:00 PM

Ara Masuk PAUD

Posted by isma - Filed under , ,
ara pun akhirnya masuk PAUD di dekat rumah di jogja sejak 20 july 2019. keputusan ini diambil karena calon mbak yang tadinya mau momong ara di rumah akhirnya membatalkan diri. well, no problem. mungkin masuk PAUD adalah jalan terbaik buat ara dan kami semua. PAUD tempat ara sekolah jadi satu dengan day care. pagi hari pukul 8.30 sampai pukul 11.00, ara bermain di PAUD. dilanjutkan dengan makan siang, tidur, dan bermain-main di day care sampai jam 4.00 sore. sebelum pulang, anak-anak dimandiin....
Continue reading...

24 February, 2019

1 comments 2/24/2019 02:11:00 PM

mudik ke manoa

Posted by isma - Filed under , ,
waktu aku akan balik ke indonesia dari hawaii tahun 2012, aku sudah berharap kalau suatu saat akan bisa datang lagi ke pulau cantik ini. harapan itu terus aku hidupkan, entah kapan, yang pasti suatu saat akan terwujud. sampai setelah tujuh tahun berlalu, pada 2019 mimpiku menjadi kenyataan. pengalaman 2019 ini hampir sama dengan pengalaman 2012. selain ikut conference di east west center, kali ini aku juga terbang ke university of california di los angeles (ucla) untuk ikut conference di center...
Continue reading...

14 January, 2019

8 comments 1/14/2019 03:53:00 PM

Coba Pakai Menstrual Cup

Posted by isma - Filed under , , ,
pertama kali tahu tentang pembalut berbentuk cup ini lewat iklan di fb. lalu aku iseng-iseng cari tahu, benda apakah itu, gimana cara pakainya, dan lain sebagainya. setelah lihat youtube dan membaca review juga penjelasan tentang menstrual cup, kesan pertamaku, hmmm ... dengan ekspresi mikir berat haha. sepertinya aku belum berani deh, dan mundur. tapi, perubahan tiba-tiba terjadi. pas aku pergi ke kruidvart, swalayan serbaneka barang, aku menemukan menstrual cup. aku timang-timang, beli nggak...
Continue reading...

14 December, 2018

3 comments 12/14/2018 12:10:00 AM

membuat visa amerika di belanda

Posted by isma - Filed under ,
pagi buta aku sudah meninggalkan rumah menuju stasiun. hari masih belum mulai, subuh baru juga masuk. di luar udara sudah sedingin freezer. setiap membuang napas lewat mulut, uap dingin ikut menyembul keluar. pagi dingin di belanda memang nggak main-main. tapi aku tidak mau terlambat tiba di museumplein amsterdam untuk interview US visa di consulat. dari leiden aku naik kereta menuju amsterdam zuid, lalu nyambung naik tram no 5 menuju museumplein. pukul 07.30 aku sudah berdiri dalam antrian para...
Continue reading...

09 December, 2018

2 comments 12/09/2018 07:55:00 PM

Abis Lulus, Mau Ngapain?

Posted by isma - Filed under , ,
siang itu saya dan teman-teman mahasiswa phd indonesia ngobrol-ngobrol santai di cafe alias kantin kampus. jangan bayangkan kalau kantinnya itu seperti kantin kampus-kampus di indonesia ya. menunya lengkap, dari krupuk sampai sate. atau dari air putih sampai es campur. tapi kantin di sini, standar saja. ada teh, kopi, dan roti. sudah :) tapi, untuk tempat ngobrol, sudah lumayan. paling tidak untuk menghangatkan badan di tengah cuaca yang semakin dingin. sambil ngobrol soal perjalanan cerita, abis...
Continue reading...

03 November, 2018

2 comments 11/03/2018 05:32:00 AM

Menjelajah Paris, Swiss, Venice

Posted by isma - Filed under , , ,
sudah berapa tahun tinggal di belanda? sudah lihat menara eifel belum? atau lihat gunung alphen? atau naik gondola? kalau aku mendapat pertanyaan-pertanyaan itu, sekarang sudah bisa jawab, tentu sudah dong, sambil kedip-kedip mata senang. bulan oktober 2018, kami berlima ditambah ade jaya sekeluarga menjelajah kota paris di perancis, kota bern, interlaken, dan basel di swiss, dilanjut ke venice, italy. melakukan perjalanan selama enam hari, berangkat hari sabtu, 20 oktober, dan kembali ke leiden...
Continue reading...

08 August, 2018

0 comments 8/08/2018 12:48:00 AM

Jalan-Jalan ke Budapest dan Vienna

Posted by isma - Filed under ,
vienna aku sering mendengar nama budapest dan vienna disebut-sebut. tentu saja oleh teman-teman yang sudah pernah berkunjung ke sana. meski sudah hampir tiga tahun tercatat sebagai pemegang permit belanda, aku tahu tentang kedua kota itu sebatas nama saja. budapest adalah ibukota hongaria, sementara vienna atau wina adalah ibukota austria. aku belum pernah main-main ke kedua kota itu. sampai pada liburan summer 2018, teman sesama PhD, mas fauzi dan keluarga, mengajak aku sekeluarga untuk berkunjung...
Continue reading...

17 May, 2018

1 comments 5/17/2018 08:55:00 PM

Jebakan "Sales" Batman

Posted by isma - Filed under , ,
saya sedang di kantor. mengumpulkan mood untuk menulis, yang tak juga kunjung terkumpul. tiba-tiba ayah menelpon dari rumah. "ini ada orang dari perusahaan gas dan listrik," katanya. saya langsung terhenyak, ada apakah gerangan? orang yang dimaksud menerima limpahan telpon. ia mulai bicara dengan bahasa belanda. "english?" tanyanya. "yes, english please." lalu dia berganti menggunakan bahasa inggris yang terbata-bata. ia bilang dari perusahaan gas dan listrik dan akan memberikan diskon. "saya sudah pakai Nuon untuk gas dan listrik. apakah bapak dari Nuon?" tanya saya. "ya saya dari Nuon." saya jadi mikir, ini maksudnya apa? saya dapat diskon...
Continue reading...

16 May, 2018

0 comments 5/16/2018 11:34:00 PM

Anak-Anak dan Sekolah Belanda

Posted by isma - Filed under , , , ,
waktu datang pertama kali ke belanda tahun 2016, kak abiq dan kak atha bersekolah di sekolah belanda. namanya de singel basic school, atau setingkat SD. tidak seperti beberapa sekolah belanda yang lain, de singel mau menerima murid baru yang belum bisa bahasa belanda. ia menyediakan kelas matrikulasi untuk pengembangan bahasa selama hampir satu semester. tapi hanya kak abiq yang ikut kelas ini, sementara tidak untuk kak atha karena untuk seusianya pembelajaran bahasa bisa diintegrasikan di kelas...
Continue reading...

19 April, 2018

0 comments 4/19/2018 08:53:00 PM

SD dan SMP di Belanda

Posted by isma - Filed under , , , ,
satu hal yang penting dipikirkan dan dipastikan ketika tinggal di belanda adalah soal sekolah. karena peraturannya, setiap anak-anak yang tinggal di belanda harus bersekolah. pemerintah kota di mana kita tinggal akan memantau baik dengan bertanya langsung ketika kita register, atau setelah register mereka akan mengirimkan surat berupa form yang harus kita isi tentang di mana anak-anak kita bersekolah. saat ini kak abiq dan dik atha bersekolah di SIDH (Sekolah Indonesia Den Haag). ini sekolah indonesia...
Continue reading...

14 September, 2017

2 comments 9/14/2017 11:45:00 AM

Dokumen Bayi Lahir di Belanda

Posted by isma - Filed under ,
pengalaman melahirkan di belanda buatku sangat luar biasa. apalagi melahirkan tanpa didampingi suami dan keluarga. sudah tentu banyak pikiran dan harus multitasking. tidak hanya mikirin bagaimana mengeluarkan bayinya, tetapi juga apa yang harus dilakukan usai melahirkan. jauh-jauh hari sejak pertama kali tiba di leiden, saya sudah konsultasi dengan mbak fifi, senior yang juga punya pengalaman melahirkan di belanda. saya catat baik-baik semua penjelasannya berikut ini: pertama, bawalah dokumen...
Continue reading...

23 February, 2017

0 comments 2/23/2017 02:05:00 AM

Terbang Bersama Ara

Posted by isma - Filed under , ,
diantar temen-temen ke bandara schipol ketika ayah, kak shinfa dan dik atha balik lagi ke indonesia pada awal desember 2016 yang lalu, aku pun kembali menikmati hari-hari di leiden hanya berdua dengan ara. sehari setelah mereka terbang, rasanya nglangut. sepi. biasanya rumah ramai oleh celoteh kak atha juga kak shinfa, guyonan juga pertengkaran, tiba-tiba berubah jadi lengang. karena tidak ada orang lain di rumah yang bisa njagain ara, setiap kali aku harus ke kampus, aku titipkan ara ke tetangga...
Continue reading...